Presiden dan Wapres Bertemu Pimpinan DPR

 
bagikan berita ke :

Rabu, 20 Juni 2007
Di baca 1191 kali

Pertemuan berlangsung di Kantor Presiden, Senin (18/6) malam.

Menurut Mensesneg Hatta Rajasa, pertemuan tersebut berlangsung dengan baik dan konstruktif. "Pertemuan antara Presiden, Wakil Presiden dan beberapa menteri, pimpinan DPR dan wakil ketua adalah sebuah komunikasi yang berjalan, dan pembicaraan berlangsung konstruktif sekitar masalah intrepelasi," kata Hatta kepada wartawan usai mengikuti pertemuan yang berlangsung selama 1 jam --sejak pukul 20.00 WIB-- tersebut.

Pertemuan membahas mekanisme interpelasi antara pemerintah dan pimpinan DPR ini, ujar Hatta, akan diteruskan pada pertemuan selanjuitnya. Soal kapan dan dimana pertemuan akan dilakukan, Hatta belum bisa menjelaskan.

Sementara itu, Ketua DPR Agung Laksono mengatakan bahwa komunikasi Presiden dengan pimpinan DPR ini dilakukan sesuai amanat Badan Musyawarah (Bamus) DPR. "Komunikasi ini dilakukan sesuai dengan amanat Bamus kepada pimpinan dewan guna membicarakan dan mengkomunikasikan tentang pelaksanaan interpelasi yang ditunda pada rapat paripurna yang lalu," Agung menjelaskan.

Bamus DPR, lanjut Agung, belum menjadwalkan kapan interpelasi berkaitan dengan dukungan pemerintah terhadap Resolusi DK PBB soal Iran ini. "Menunggu hasil komunikasi pimpinan dewan dengan Presiden," katanya. "Dan dalam pembicaraan (tadi), kami menganggap bahwa masih diperlukan komunikasi-komunikasi lebih lanjut yang sama intensnya untuk mencapai suatu formula yang diharapkan, baik oleh dewan maupun oleh pemerintah," Agung menambahkan.

Dalam rapat konsultasi tersebut, Presiden dan Wapres didampingi Menko Polhukam Widodo AS, Menko Perekonomian Boediono, Menko Kesra Aburizal Bakrie, Menlu Hassan Wirajuda, Mensesneng Hatta Rajasa, dan Seskab Sudi Silalahi.

 

Sumber:
http://www.presidensby.info/index.php/fokus/2007/06/18/1941.html

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0