Lantik Tiga Pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkungan Kemensetneg, Sekretaris Kemensetneg Ingatkan untuk Cermat, Teliti, dan Hati-hati

 
bagikan berita ke :

Rabu, 12 Oktober 2022
Di baca 1636 kali

Rabu (12/10), Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Setya Utama melantik tiga Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan, di Aula Serbaguna Gedung III, Kemensetneg.

Sesuai dengan Keputusan Menteri Sekretaris Negara Nomor 209 Tahun 2022 Tentang Pengangkatan Dalam Jabatan Administrator dan Pengawas di Lingkungan Kemensetneg. Ketiga pejabat diberikan tunjangan jabatan struktural sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Ketiga Pejabat yang dilantik adalah Kolonel Arm Abdi Wirawan, sebagai Kepala Bagian Penyelidikan dan Pengamanan Khusus, Biro Pengamanan, Sekretariat Militer Presiden (Setmilpres); Suryaningsih Sapitri sebagai Kepala Bagian Dukungan Administrasi Pejabat Pemerintahan, Deputi Bidang Administrasi Aparatur; Letnan Kolonel Purnomo Adi Seputro sebagai Kepala Subbagian Pengamanan Khusus, Bagian Penyelidikan dan Pengamanan Khusus, Biro Pengamanan, Setmilpres.




Dalam sambutannya, Setya Utama menekankan kepada tiga pejabat yang baru saja diambil sumpahnya bahwa semua jabatan adalah penting. “Kita yakin semua jabatan adalah penting. Jabatan di Sekretariat Militer Presiden dan jabatan di Administrasi Pejabat Pemerintahan adalah penting. Untuk itu, amanah yang diberikan kepada Kolonel Arm Abdi Wirawan untuk dijalankan sebaik-baiknya. Pesan kepada Letnan Kolonel Purnomo Adi Saputro adalah memberikan pengamanan kepada Presiden dan Wakil Presiden, serta Paspampres agar dilaksanakan dengan teliti,” ucap Setya Utama.

Setya Utama menambahkan, “Jangan sampai teledor. Kita harus selalu waspada dengan segala ancaman karena menjadi suatu keharusan bagi seorang Pengaman untuk selalu mewaspadai apapun dan tetap harus dilaksanakan dengan humanisme yang tinggi”.




Sebagai pesan penutup, Setya Utama juga menyampaikan kepada ketiga pejabat tersebut untuk menyesuaikan diri dengan tugas pada jabatan yang baru. Selain itu, ia mengingatkan pula pesan Mensesneg Pratikno terkait bagaimana ASN di lingkungan Lembaga Kepresidenan agar bekerja tanpa adanya kesalahan (zero mistakes). Untuk itu, tugas yang dibebankan kepada Pejabat dan Pegawai Kemensetneg haruslah dilaksanakan dengan cermat, teliti, dan hati-hati. (ABS/DEW-Humas Kemensetneg)

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
2           0           0           0           0