Mensesneg Menghadiri Acara Pembukaan Universitas Pertahanan Indonesia

 
bagikan berita ke :

Rabu, 11 Maret 2009
Di baca 680 kali

 

Universitas Pertahanan Indonesia akan menjadi sangat penting sebagai upaya Dephan bersama komponen bangsa yang lain untuk menyiapkan “kader-kader pertahanan” yang handal guna mencetak para calon pemimpin bangsa, calon-calon  penentu kebijakan stategis Indonesia, baik dari kalangan militer maupun sipil yang berwawasan luas, berdaya saing tinggi, kreatif, inovatif dan berkarakter. Lulusan perguruan tinggi ini diharapkan berwawasan global dan fasih memahami isu-isu pertahanan strategis dan keamanan, sehingga Indonesia ke depan mampu berperan aktif dalam menciptakan dunia yang lebih  stabil dan damai. 

 

Saat ini, sudah ada 47 negara yang telah memiliki universitas khusus yang mempelajari studi-studi pertahanan. Sedangkan untuk kawasan ASEAN, Singapura telah mendirikan institusi serupa sejak tahun 2005 dan Malaysia sejak tahun 2007. Sebagai negara yang memegang kunci utama baik di kawasan Asia Tenggara maupun Asia Pasifik, sudah selayaknya Indonesia memiliki Universitas Pertahanan untuk mengkaji lebih jauh apa dan bagaimana posisi Indonesia dalam sepuluh hingga 15 tahun kedepan, baik secara geopolitik maupun geoekonomi. (rs/kr)

 

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0