Serah Terima Jabatan Menteri Sekretaris Negara, Mengokohkan Sinergitas Dalam Menyukseskan Seluruh Program Pemerintah
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Republik Indonesia periode 2014 - 2024, Pratikno, melakukan serah terima jabatan kepada Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, di Gedung Krida Bhakti, Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Jakarta, pada Senin (21/10).
Acara dimulai dengan bersama-sama menyanyikan lagu Indonesia Raya, yang kemudian dilanjutkan dengan pemutaran video profil Kementerian Sekretariat Negara yang memuat terkait sejarah, tugas dan fungsi, struktur organisasi, dan budaya kerja di Kementerian Sekretariat Negara.
Mengawali sambutannya, Pratikno menyampaikan selamat atas dilantiknya Mensesneg Prasetyo Hadi, Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg) Bambang Eko Suhariyanto, dan Wamensesneg Juri Ardiantoro, sekaligus mengucapkan selamat datang kepada para pemimpin baru tersebut dalam keluarga besar Kemensetneg.
“Sekali lagi, selamat datang, Pak Pras, Pak Bambang, Pak Juri di Kemensetneg, sebuah kementerian yang selalu kami katakan tidak ada toleransi untuk salah sedikit pun, “zero mistake”. Salah sedikit, fatal akibatnya, karena kita dekat dengan Presiden,” ujar Pratikno.
Pratikno juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran Kementerian Sekretariat Negara atas dukungannya selama ini dan memohon maaf jika ada kekhilafan.
Selanjutnya, Mensesneg Prasetyo Hadi memberikan sambutan dengan menyampaikan rasa terima kasih atas diterimanya ke dalam keluarga besar Kementerian Sekretariat Negara, “Pertama-tama saya atas nama pribadi menyampaikan terima kasih tak terhingga, sore hari ini saya diterima di keluarga besar Kementerian Sekretariat Negara setelah tadi pagi secara resmi saya dilantik menjadi Menteri Sekretaris Negara oleh Bapak Presiden,” ujar Mensesneg Prasetyo.
Lebih lanjut, Mensesneg Prasetyo menyampaikan permohonan dukungan dari keluarga besar Kementerian Sekretariat Negara untuk bersama-sama memberikan yang terbaik dalam mendukung Presiden dan Wakil Presiden. “Mohon dukungannya, mohon bantuannya. Mari kita bersama-sama, terus memperbaiki diri, terus mereformasi diri, berinovasi untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada Presiden dan Wakil Presiden”.
“Kami mohon izin bahwa tentunya kita tidak boleh berpuas diri, apa yang sudah baik harus kita teruskan. Kalau masih ada yang belum tuntas, saya bersama Pak Bambang Eko, Pak Juri dan seluruh keluarga besar Kemensetneg, bersama-sama kita perbaiki. Oleh karena itu, kami dari lubuk hati yang paling dalam izin, kulon uwon bahasa jawanya, kepada seluruh keluarga besar Kementerian Sekretariat Negara, kami izin untuk bergabung,” ucap Mensesneg.
Dalam kegiatan tersebut, Mensesneg Prasetyo Hadi, menerima buku memori akhir jabatan yang berjudul “Birokrasi Berinovasi: Praktik-praktik Inovasi Menjanjikan Kementerian Sekretariat Negara” yang diserahkan oleh Pratikno, Mensesneg periode 2014 - 2024.
Seusai acara, Mensesneg Prasetyo memberikan keterangan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah menyampaikan arahan kepadanya sebagai Mensesneg yang baru untuk dapat memberikan dukungan optimal kepada Presiden dan Wakil Presiden.
“Beliau (Presiden Prabowo), menitipkan tugas kepada saya, terutama adalah bagaimana Kementerian Sekretariat Negara dapat memberikan dukungan kepada setiap kegiatan Presiden maupun Wakil Presiden dalam rangka menyelesaikan tugas-tugas dan program-program prioritas dari Kabinet Merah Putih yang beliau pimpin,” jelas Mensesneg Prasetyo.
Mensesneg Prasetyo menambahkan bahwa Kemensetneg memiliki peran strategis untuk menghubungkan seluruh kementerian, utamanya dalam rangka menyinergikan seluruh program pemerintah, dan memastikan kolaborasi yang efektif sehingga berjalan dengan lancar dan hasil yang diinginkan tercapai tepat waktu.
“Berkali-kali juga Bapak Presiden menegaskan bahwa kami diminta untuk membantu menjadi penghubung dari seluruh kementerian, baik itu kementerian koordinator maupun kementerian teknis dalam rangka menyinergikan seluruh program pemerintah supaya apa yang dicita-citakan dapat tercapai sesuai target, waktunya, capaiannya, volumenya,“ tegas Mensesneg.
Menutup keterangannya, Mensesneg Prasetyo menyampaikan pesannya kepada para Pejabat/Pegawai di lingkungan Kemensetneg, bahwa Kemensetneg adalah sebuah kementerian yang sangat strategi, dalam mendukung tugas-tugas kenegaraan, baik yang berkaitan dengan kebijakan-kebijakan negara, maupun kebijakan-kebijakan pemerintah, oleh karena itu Kemensetneg harus dapat memberikan pelayanan yang terbaik.
“Kita mengabdi untuk bangsa dan negara. Kita mengabdi untuk merah putih. Kita memberikan dukungan kegiatan kepada Presiden dan Wakil Presiden. Mari kita terus bersatu padu supaya kita dapat selalu memberikan yang terbaik bagi bangsa, negara, dan masyarakat,” lanjut Mensesneg.
Turut hadir dalam kegiatan ini para pejabat tinggi madya dan pratama di lingkungan Kementerian Sekretariat Negara dan Sekretariat Kabinet (Setkab), beserta jajaran Kemensetneg dan Setkab. (Humas Kemensetneg)